Iklan

Pastikan Kesiapan Penanganan Kecelakaan Pesawat Udara, Basarnas Kelas B Mentawai Lakukan Penandatangan LOCA dengan BUM

Kamis, 06 Juni 2024, Juni 06, 2024 WIB Last Updated 2024-06-06T05:54:37Z




SASARAINAFM.COM | TUAPEJAT- Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) kelas B Kabupaten Kepulauan Mentawai melaksanakan penandatanganan Letter Of Operational Coordination Agreement (LOCA) dengan Otoritas Bandara Rokot atau Bandar Udara Mentawai (BUM) kelas III Mentawai.

Penandatangan ini berlangsung di aula Kantor SAR Mentawai Km 9 Tuapejat Mentawai, Rabu (06/06).


Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Kelas III Mentawai Bambang Rudi Sulaksono mengatakan, penandatanganan nota kesepahaman itu berisi koordinasi apabila terjadi suatu kejadian kecelakaan pesawat di dalam bandara atau di luar bandara. 


“bahwa sangat penting untuk memastikan kesiapan kita bersama sebagai instansi pemerintah dalam melakukan pencarian dan pertolongan kejadian kecelakaan pesawat udara.” Ungkapnya.


Rudi menyebutkan Loca bertujuan sebagai pedoman bersama bagi Kantor Pencarian dan Pertolongan dan Kantor Unit Bandar Udara dalam mengambil sikap dan tindakan terpadu terkait dengan koordinasi penyelenggaraan operasi pencarian dan pertolongan kecelakaan pesawat udara kedepannya.


Ia juga menambahkan, LOCA ini terkait operasi pencarian dan pertolongan kecelakaan pesawat udara melibatkan kantor SAR sesuai dengan amanah Organisasi Penerbangan Sipil Internasional atau International Civil Aviation Organization (ICAO).




“Ini pun dasarnya dari ICAO, bahwa SAR harus bekerjasama dengan stakeholder Bandara,” katanya.

Disamping itu kata Rudi, dasar ini dapat mengoptimalkan proses koordinasi pertukaran informasi terkait pencarian dan pertolongan kecelakaan pesawat udara secara cepat, tepat, efektif dan efisien sesuai peraturan perundang-undangan.


“penandatanganan LOCA ini menjadi dasar legalitas dan sebagai landasan untuk saling berkomunikasi, koordinasi, bersinergi terkait operasi penyelamatan di Bandara agar pelaksanaan ini dapat dilakukan dengan itikad baik, dan cara yang baik serta ini juga sebagai sinergitas dalam keterlibatan kegiatan pelatihan antara SAR dan Bandara.’’tutupnya. {Md}.



 


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pastikan Kesiapan Penanganan Kecelakaan Pesawat Udara, Basarnas Kelas B Mentawai Lakukan Penandatangan LOCA dengan BUM

Terkini

iklan2

Iklan