Kondisi perahu nelayan yang terbali di tengah laut perairan Mentawai (foto : SAR- Mentawai)
SASARAINAFM.COM │ TUAPEJAT - Diterjang badai, satu unit
perahu nelayan dilaporkan terbalik di
Batu Tongga perairan Tuapejat Kecamatan Sipora Utara Kabupaten Kepulauan
Mentawai, Rabu (25/11/2020).
Akmal Kepala kantor SAR Kelas B Mentawai menyebutkan bahwa
jumlah korban dalam perahu sebanyak dua orang.
Jarak tempuh menuju lokasi korban sekira 5 Nautical Mile (NM)
dari dermaga Tuapejat.
Kronologisnya, kata Akmal, kedua nelayan pergi melaut dengan perahu mesin 15
PK namun kemudian dihantam terjangan gelombang dan terbalik di Batu Tongga pada
jam 10.15 WIB. Namun, informasi baru diterima sekira satu jam kemudian pada jam
11.16 WIB.
"Tim gabungan SAR kelas B Mentawai baru bertolak menuju
lokasi kejadian pukul 11.25 dan memakan waktu 20 menit ke tempat
kejadian," kata Akmal, Rabu (25/11/2020).
Akhirnya, Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban dan
langsung mengevakuasi mereka.
Beruntung, kedua korban ditemukan dalam keadaan selamat dan
berhasil dievakuasi ke dermaga Tuapejat dan langsung diantarkan ke pihak
keluarga. Korban perahu terbalik tersebut yakni, Jasman (30/L) dan Aris (25/L).
Peralatan evakuasi yang digunakan diantaranya, RIB 02
Mentawai, Alat komunikasi dan Alat bantu navigasi, alat evakuasi, Rescue
Carrier, perlengkapan Protokol Kesehatan, dan Kapal Masyarakat.
Sementara unsur SAR yang terlibat, Tim Rescue SAR Kelas B
Mentawai, TNI/Polri, BPBD, Pol PP, dan masyarakat.(KS)