Iklan

Pasang Surut, Satu Unit Kapal Pembawa Turis Kandas di Pantai Siruamata Sipora Selatan

Minggu, 19 Juni 2022, Juni 19, 2022 WIB Last Updated 2022-06-18T17:26:04Z

kapal KLM Kaimana Dua Kandas di Perairan Pantai Siruamata, Sipora Selatan, Rabu (15/6/2022).

SASARAINAFM.COM | BOSUA -
Kecelakaan kapal pembawa wisatawan mancanegara, kandas di Perairan Pantai Siruamata, Sipora Selatan, Rabu (15/6/2022).


Kepala Kantor SAR Kelas B Kepulauan Mentawai, Akmal mengatakan bahwa kejadian dilaporkan oleh Aljufri (warga) pada Rabu (15/6/2022) sekira jam 11.00 WIB.

"Kronologisnya kapal KLM Kaimana Dua yang berwarna putih biru berangkat dari Padang Selasa (14/6/2022) dan tiba di Siruamata dan lego jangkar. Karena pasang surut, kapal kandas sekira jam 24.00 WIB Selasa (14/6/2022)," papar Akmal, Rabu (15/6/2022).


Ia mengatakan ada sekira 18 orang dalam kapal tersebut diantaranya 5 ABK kapal dan 13 wisatawan dalam kondisi selamat.


"Wisatawannya sudah dipindahkan ke KM Sibon untuk dibawa ke Resort Kingfisher Mentawai di Bosua Kecamatan Sipora Selatan yang rencananya akan dibawa ke Resort di Katiet. Sementara ABK tetap bertahan di Pulau Siruamata menunggu pasang naik dan siap-siap untuk evakuasi kapal," terang Akmal.


Kondisi cuaca diketahui hujan ringan, kecepatan angin 4 - 15 knots, dan tinggi gelombang 1,25 - 2,5 Meter. (KS)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pasang Surut, Satu Unit Kapal Pembawa Turis Kandas di Pantai Siruamata Sipora Selatan

Terkini

iklan2

Iklan