Iklan

Bupati Mentawai Ajak Warganya Gunakan Masker Sebagai Bagian Dari Kehidupan

Sabtu, 24 Juli 2021, Juli 24, 2021 WIB Last Updated 2021-07-24T13:24:45Z

Pelaksanaan kegiatan vaksinasi covid-19 di desa Muara Sikabaluan Siberut Utara 

SASARAINAFM.COM | MUARA SIKABALUAN - Bupati Mentawai Yudas Sabaggalet yang diwakili Asisten Administrasi Pemkab Mentawai Pudjo Rahardjo mengajak seluruh warga Mentawai wajib  memakai masker dan menjadikan masker sebagai bagian dari kehidupan.


" Penggunaan masker secara benar merupakan cara terbaik untuk menangkal virus corona ini, dan kami mengajak warga untuk wajib memakai masker, jadikan masker sebagai bagian kehidupan kita, seperti layaknya kita waktu dulu memakai sapu tangan," ujar Pudjo Rahardjo saat mewakili Bupati Mentawai pada sambutan acara Sosialisasi PPKM Mikro dan Pelaksanaan Vaksinasi di Kecamatan Siberut Utara yang dipusatkan di desa Muara Sikabaluan, Sabtu (24/7).


Selaku pimpinan tim satu Satgas Percepatan Pemberlakuan PPKM Mikro Pemkab Mentawai, Pudjo lebih lanjut mengingatkan bahwa kasus covid 19 di Mentawai semakin meningkat, dia menyebut dari data dan informasi Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kepulauan Mentawai, pada Jumat  (23/7/2021), telah menembus 1001 kasus, dengan  terjadi penambahan 58 kasus Covid-19, dan 3 orang diantaranya  sembuh.


Namun demikian, Pudjo mengajak warga Mentawai tidak pesimis, dan tetap semangat dalam menjalankan protokol kesehatan dengan  mencuci tangan pakai sabun, memakai masker, dan menghindari kerumunan, dan yang terpenting ikut vaksin.


" kehadiran kami tim satgas dari kabupaten kesini selain memberikan edukasi tentang pelaksanaan PPKM, pemberian vaksinasi, dan  mengingatkan protokol kesehatan,  kami juga mengajak kita semua  tetap semangat," tegas Pudjo


Agustinus Sabebegen, Camat Siberut Utara mengucapkan terima kasih atas kehadiran tim satgas dari kabupaten, meski warganya yang hadir untuk mengikuti vaksin tidak terlalu banyak, mengingat pelaksanaan sosialisasi dan vaksinasi bertepatan dengan hari libur.


" terima kasih kepada tim kabupaten yang telah memberikan pencerahan, namun kami mohon maaf karena kehadiran warga yang sebagian besar para pelajar SMP dan SMA tidak sesuai dengan target yang diharapkan, karena hari ini hari libur, dan karena sesuatu hal anak-anak banyak yang pulang kampung," ujar Agustinus


Lebih lanjut Agustinus mengatakan, kasus covid 19 di wilayah Puskesmas Sikabaluan memang mengalami lonjakan, sampai Sabtu (24/7) sudah ada 10 orang terkontaminasi positif virus covid19 dan saat ini menjalani perawatan di gedung karantina pelabuhan Pokai Desa Muara Sikabaluan.


Agustinus juga mengeluhkan minimnya sarana untuk tempat karantina di wilayahnya, bahkan dia berinisiatif untuk mengumpulkan para kades secara bersama mengumpulkan uang untuk membuat ruang isolasi mandiri.


Agustinus berharap kepada warganya untuk patuhi prokes, dan tidak mempercayai isu-isu yang tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya, dan segera melakukan vaksin, pasalnya dengan melakukan vaksinasi maka akan memperkecil resiko penularan virus covid-19


Sementara Kristian Kepala Puskesmas Sikabaluan mengatakan pelaksanaaan vaksinasi untuk wilayah puskesmas Sikabaluan telah mencapai 90 persen dan akan terus dilakukan dengan cara turun kedesa desa diwilayah kecamatan Siberut utara.


" untuk vaksinasi di desa muara sikabaluan ini kita sediakan 25 vial untuk 250 orang, tapi tadi kita lihat yang datang hanya kira kira 100 orang, sisanya tetap akan kita lanjutkan nanti sampai target untuk 250 orang tercapai," ujar Kristian.


Hadir pada acara sosialisasi PPKM dan pelaksanaan vaksinasi yang digelar Satgas Percepatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro Pemkab Mentawai ini antara lain Asisten Administrasi Pemkab Mentawai Pudjo Rahardjo,  Letda Inf. Safri Anwar Komandan Unit Intel Kodim 0319 Mentawai, mewakili Dandim 0319 Mentawai, Ipda Yulianus Iwan Purwanto,SH KBO Sat Intelkam Polres Mentawai mewakili Kapolres, Kornelius dari BPBD Mentawai. Sementara dari kecamatan Siberut Utara hadir camat Siberut Utara Agustinus Sabebegen, beserta unsur muspika Siberut Utara.


Tim 1 Satgas Percepatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro Pemkab Mentawai ini akan mengunjungi acara yang sama 

di dusun Betaet, desa Simalegi Siberut Barat pada Minggu (25/7). (Dio)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Bupati Mentawai Ajak Warganya Gunakan Masker Sebagai Bagian Dari Kehidupan

Terkini

iklan2

Iklan