![]() |
Team SAR Kelas B Mentawai saat melakukan breafing di dermaga Tuapejat |
Kepala Kantor SAR Kelas B Mentawai Akmal mengatakan kepada wartawan bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun pada momen hari raya idul fitri, guna memberikan pengamanan terhadap pemudik khususnya yang menggunakan kapal laut.
"Kegiatan ini merupakan program Basarnas, dimana kita memberikan pengamanan melalui operasi Siaga SAR Khusus, kegiatan ini mulai hari ini pada H - 8 sampai H+8, jadi selama arus mudik dan balik kita terus melakukan patroli," Terang Akmal melalui Whatshapp pribadinya, Selasa (28/05).
Selain memantau angkutan kapal laut, tim SAR juga akan melakukan pengawasan di lokasi wisata pantai dan pulau-pulau kecil yang banyak dikunjungi wisatawan lokal selama libur lebaran..
" Selama liburan Tim Sar akan melakukan patroli di setiap lokasi wisata pantai, guna mengantisipasi terjadinya hal yang membahayakan nyawa manusia saat menikmati liburan di pantai, misalnya pantai Dusun Jati dan Dusun Mapaddegat, Desa Tuapejat, termasuk pulau-pulau kecil yang banyak dikunjungi Masyarakat, " ucapnya.
Dalam Ops tersebut pihaknya menyiagakan Alutsita atau armada diantaranya Kapal KN. SAR RAMAWIJAYA 240, Perahu Karet, Rib, Jet Sky dan kendara darat lainnya yang digunakan untuk melakukan pemantauan di lokasi wisata pantai melalui jalur darat.