Iklan

Presiden Jokowi Video Call dengan Peraih Emas Para Bulutangkis Paralimpiade Tokyo 2020

Minggu, 05 September 2021, September 05, 2021 WIB Last Updated 2021-09-05T15:27:28Z

Dok. IG @jokowi Presiden Jokowi melakukan video call dengan atlet peraih emas di Paralimpiade Tokyo 2020.

SASARAINAFM.COM 
│JAKARTA - PRESIDEN Joko Widodo menyampaikan ucapan selamat kepada atlet bulu tangkis Paralimpiade Tokyo 2020, yang berhasil meraih medali emas untuk Indonesia.  Ucapan itu disampaikan langsung Kepala Negara melalui video call. 


Jokowi, sapaan akrabnya, menyapa langsung atlet peraih medali emas, yakni Leani Ratri Oktila, Khalimatus Sakdiyah dan Hary Susanto. 


"Saya mewakili seluruh masyarakat Indonesia, seluruh rakyat Indonesia, mengucapkan selamat untuk medali emas cabang para-bulu tangkis ganda putri dan juga ganda campuran," ucap Jokowi dalam video yang dirilis Sekretariat Presiden, Minggu (5/9).


Leani Ratri/Khalimatus Sadiyah diketahui menyumbang emas di cabang para-badminton ganda putri. Adapun Leani Ratri/Hary Susanto meraih emas pada ganda campuran.


Presiden menyebut prestasi medali emas sangat dinanti bangsa Indonesia. Setelah 41 tahun, akhirnya Indonesia bisa kembali meraih emas pada perhelatan Paralimpiade. 


Jokowi menyatakan sangat bangga atas dua emas yang berhasil diraih para atlet. "Ini kabar yang sangat, sangat, sangat, sangat, sangat menggembirakan. Sangat membanggakan kita semuanya. Setelah 41 tahun, kita bisa kembali meraih medali emas di Paralimpiade dan langsung dua emas," pungkas Jokowi.

Kepala Negara juga menyaksikan laga final ganda putri dan ganda campuran di Paralimpiade Tokyo 2020. Menurutnya, permainan yang ditunjukkan wakil Indonesia luar biasa. 


"Saya tidak bisa banyak komentar. Ini luar biasa sekali. Penampilan baik yang kemarin ganda putri, hari ini ganda campuran luar biasa," imbuhnya. Jokowi mengatakan rencananya untuk mengundang para atlet peraih medali di Paralimpiade Tokyo ke Istana Kepresidenan. "Saya tunggu nanti di Istana," tandas dia. (**)

Simak video : 

Presiden Jokowi Video Call dengan Peraih Emas Para Bulutangkis Paralimpiade Tokyo 2020


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Presiden Jokowi Video Call dengan Peraih Emas Para Bulutangkis Paralimpiade Tokyo 2020

Terkini

iklan2

Iklan