Iklan

Pisah Sambut Bupati Kepulauan Mentawai, Begini Kesan dan Pesan Forkopimda

Sabtu, 28 Mei 2022, Mei 28, 2022 WIB Last Updated 2022-05-28T05:11:22Z

Foto bersama PJ Bupati Martinus Dahlan bersama istri dengan Yudas Sabaggalet, dan Kortanius Sabeleake beserta istri 

SASARAINAFM.COM | TUAPEJAT -
Masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Mentawai (Yudas Sabaggalet dan Kortanius Sabeleake) periode 2017-2022 telah berakhir. Saat ini resmi digantikan oleh Martinus Dahlan selaku penjabat Bupati Kepulauan Mentawai sejak dilantik pada Minggu (22/5/2022) lalu di auditorium kantor Gubernur Sumatera Barat .


Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Mentawai, Yosep Sarogdok menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Bupati dan Wakil Bupati periode 2017-2022 yang telah berkontribusi terhadap pembangunan di Kabupaten Kepulauan Mentawai dari berbagai sektor, seperti infrastruktur dan peningkatan indeks Sumber Daya Manusia yang telah bisa dirasakan masyarakat hingga saat ini. 


"Banyak hal positif yang telah diukir selama menjabat. Visi misi Bupati dan Wakil Bupati sudah terwujud semaksimal mungkin meskipun belum tercapai 100%. Tantangan yang ada di Bumi Sikerei ditepis dengan komitmen yang tinggi dan diimbangi upaya peningkatan SDM dan SDA secara proporsional dalam mewujudkan harapan masyarakat. Kami juga minta maaf jika ada hal yang kurang berkenan selama ini,"ujar Yosep Sarogdok pada malam pisah sambut Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Mentawai di Bujai Mentawai Griya Hotel, Rabu (25/5/2022).


Ia berharap tantangan ke depan harus mampu dijawab oleh PJ. Bupati Kepulauan Mentawai yang baru.

 

"Semoga landasan konstruktif yang telah diletakkan bisa dipertahankan bahkan semakin ditingkatkan di waktu mendatang,"tuturnya.


Saat bersamaan, Dandim 0319 Mentawai, Letkol Inf. Febi Adrianto menyampaikan hal senada.


"Selama ini kontribusi Bupati dan Wakil Bupati terdahulu luar biasa dalam hal pembangunan di Mentawai. Terimakasih banyak dan kami juga dari Forkopimda mohon maaf atas kekurangan selama ini. Semoga ke depannya dibuka jalan kesuksesan yang baru,"ujarnya.


Menurutnya, tantangan di Mentawai lebih besar dari segi wilayah geografis dan lain sebagainya dibandingkan daerah lain dalam memanage pembangunan infrastruktur, pemberdayaan masyarakat, pendidikan, kesehatan, kesejahteraan ekonomi, dan lain sebagainya.


"Menjaga, merawat, dan meningkatkan pembangunan yang ada tidak mudah dan merupakan tantangan besar bersama. Harapannya, PJ Bupati yang baru dapat  melanjutkan tantangan pembangunan ke depan dan tim Forkopimda siap membantu program pemerintah,"pungkasnya. (KS)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pisah Sambut Bupati Kepulauan Mentawai, Begini Kesan dan Pesan Forkopimda

Terkini

iklan2

Iklan