Iklan

Kadis Kominfo Mentawai Himbau Jajaran Pemerintah Desa sampai Kecamatan Ikut Berperan dalam Pengawasan dan Keamanan Pembangunan Tower BTS

Selasa, 28 Juni 2022, Juni 28, 2022 WIB Last Updated 2022-06-28T14:10:53Z


SASARAINAFM,COM | PEI-PEI - Dalam rangka meningkatkan akses telekomunikasi di Bumi Sikerei, Pemerintah daerah Kabupaten Kepulauan Mentawai bersama PT. Telkomsel kebut pembangunan tower Base Transceiver Station (BTS) di beberapa titik di Pulau Siberut yang diawali di Peipei Kecamatan Siberut Barat Daya.


Kepala Dinas Kominfo Mentawai, Heri Robertus mengatakan bahwa pembangunan tower di Peipei menjadi landing awal untuk estafet ke beberapa tower lainnya seperti Maileppet, Saibi, hingga Pokai.


"Tahun ini diharapkan pembangunannya rampung dan jika sudah lancar di Pulau Siberut, dilanjutkan ke arah Pagai. Peipei  menjadi sampel project bagi daerah lainnya karena jika terkendala, maka yang lainnya juga terdampak,"ujar Heri Robertus di Kecamatan Siberut Barat Daya, Rabu (22/6/2022).


Saat ini, pembangunan tower BTS setinggi 72 meter di Peipei sudah pada tahap merakit tiang / tonggak besi. Namun, yang menjadi kendala di lapangan adanya kehilangan material sehingga menunggu pengiriman material melalui kapal sewaan.


Heri Robertus mengimbau kepada Pemerintah daerah setempat agar memiliki andil terkait keamanan atau pengawalan material tersebut untuk memperlancar progres pembangunan tower BTS tersebut.


"Jika sering kehilangan, penyelesaiannya bisa terhambat atau tertunda. Sementara jaringan komunikasi yang lancar sudah menjadi kebutuhan vital saat ini. Sebaiknya saling mendukung proses pengerjaan dan juga Kecamatan lainnya agar waspada terkait kendala hilangnya bahan material ini,"tuturnya.


Pada tempat yang sama, Mateus Lajo berharap pengamanan lebih intensif dilakukan di Peipei karena merupakan jalur strategis sehingga harus menjaga kondisi kondusif dan aman.


"Jika ada anggaran dari Pihak perusahaan bisa melibatkan tenaga SatPol PP sebagai security agar bahan materialnya aman. Hal ini menjadi warning untuk lebih meningkatkan kewaspadaan. 


Harapannya kesalahan yang sama tidak terjadi berulang kali,"katanya.


Sementara itu, di lokasi lain, saat berkoordinasi dengan Camat Siberut Utara, Ia juga berpesan agar sebelum adanya pembangunan, sebaiknya dijalin komunikasi antara pihak Perusahaan dan Pemerintah daerah setempat bersama masyarakat demi menghindari kendala seperti kehilangan material di lapangan.


Diketahui, progress pembangunan tower BTS di Maileppet, Saibi, dan Pokai sebagian masih dalam tahap pembersihan lahan, penetapan tapak, melansir material, dan pengurusan IMB. (KS)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kadis Kominfo Mentawai Himbau Jajaran Pemerintah Desa sampai Kecamatan Ikut Berperan dalam Pengawasan dan Keamanan Pembangunan Tower BTS

Terkini

iklan2

Iklan