Iklan

Kultum Ramadhan


Hakekat Puasa
  Oleh : Ustad Arfan

Artinya: Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa. ... Hakikat puasa pada ayat ini menjelaskan bahwa tiap orang-orang yang beriman diwajibkan untuk berpuasa semata-mata hanya untuk bertakwa pada Allah.

Simak selengkapnya tentang Hakekat Puasa, bersama Ustad Arfan dalam program Ramadhanmu Ramadhanku berikut ini :


Hakekat Sedekah Oleh : Ustad Arfan 
Sedekah secara bahasa berarti jujur atau benar.    
Sedekah berasal dari kata bahasa Arab صدقة yang berarti benar atau jujur.

Pengertian sedekah secara umum adalah suatu amal atau memberikan sesuatu yang dilakukan secara ikhlas tanpa mengharapkan imbalan. Dengan kata lain, mengeluarkan harta di jalan Allah Swt semata-mata berharap ridho-Nya sebagai bukti kejujuran dan kebenaran iman seseorang.  Selengkapnya dapat anda simak bersama ustad Arfan berikut ini ......

Apa itu Musyrik..? ( Kultum Ust. Arfan )
Syirik bukanlah hanya diartikan dengan seseorang menyembah berhala atau mengakui ada pencipta selain Allah. Hal tadi memang termasuk syirik. Namun kesyrikan sebenarnya lebih luas daripada itu. Dalam masalah ibadah, jika ada satu ibadah dipalingkan kepada selain Allah, itu pun sudah termasuk syirik. Dan orang yang melakukan perbuatan syirik dinamakan musyrik.



Doa yang Terkabulkan ( Tausyiah Ramadhan Ust. Arfan ) :
Setiap manusia pasti memiliki keinginan dan impian yang ingin dicapai. Mulai dari keinginan perihal karier, keuangan, kesehatan, hingga asmara. Untuk mencapai keinginan-keinginan itu, tentu dibutuhkan usaha dan kerja keras yang sungguh-sungguh.

Namun pada kenyataannya, usaha saja tentu tidaklah cukup. Sebab, usaha akan sempurna jika dibarengi dengan doa. Bagaimana agar doa kita terkabul ? Ikuti ulasannya bersama ust. Arfan dalam Tausyiah Ramadhan berikut ini :



Taubatan Nasuha ( Tausyiah Ramadhan bersama Ustaz Arfan )

 

Makna dari Taubatan Nasuha adalah taubat yang sebenar-benar taubat. Bertaubat dari segala dosa-dosa dan tidak akan pernah lagi mengulanginya.



Ibadah ini adalah bentuk taubatan yang paling dianjurkan untuk umat muslim. Kata taubat berarti kembali kepada Allah swt, serta berjanji tidak akan mengulang kembali (dosa yang telah dilakukan). Salah satu bentuk taubatan nasuhah adalah melakukan sholat taubat.


Selanjutnya tentang makna Taubatan Nasuha akan dipaparkan Ust. Arfan dalam program RamadhanKu RamadhanMu berikut ini :



Makanan Sehat, Halal dan Thayyiban

Tausyiah Ramadhan bersama Ustadz Arfan

 

Dalam mengonsumsi makanan, umat Islam diperintahkan untuk memakan makanan yang halal dan thayyib. Sebenarnya, apa yang dimaksud dengan pengertian tersebut? Kata halalan sendiri dalam bahasa Arab berakar kata Halla yang artinya “Lepas” atau “Tidak terikat”.

 

Secara etimologi, dengan demikian kata halalan punya arti hal-hal yang boleh dan dapat dilakukan dengan alasan bebas dari atau tidak terikat dengan ketentuan-ketentuan yang melarangnya.

 

Atau secara gampang dan sederhana bisa diartikan sebagai segala sesuatu yang bebas dari bahaya duniawi dan ukhrawi. Simak selengkapnya bahasan tentang makanan, sehat, halalan Thayyiban ini selengkapnya bersama ustadz Arfan berikut ini :

 

COBAAN 

Tausyiah Ramadhan oleh Ustadz Arfan 


Orang bilang semakin kencang angin yang menerpa sebuah pohon maka pohon itu akan menjadi semakin kuat dan kokoh, tapi apabila angin itu terus datang tanpa henti maka pohon itu pasti akan roboh juga, tapi manusia tidak seperti pohon karena allah memberikan cobaan kepada manusia dengan mengetahui bahwa manusia itu mampu untuk melewatinya, artinya allah tidak akan memberikan cobaan diluar batas kemampuan manusia, namun terkadang manusia itu terlalu larut dalam penderitaannya sehingga ia lupa bagaimana cara untuk melewatinya. Berikut ulasa selengkapnya bersama Ustd. Arfan dalam program Tausyiah Ramadhan :




Indahnya Bersyukur
Tausyiah Ramadhan bersama Ustadz Arfan

Bersyukur adalah salah satu sikap atau perbuatan yang menandakan bahwa seorang Muslim beriman dan bertakwa kepada Allah SWT. Sebab, manusia menyadari semua hal dan kenikmatan yang didapatnya merupakan pemberian-Nya.

Namun, acap kali seseorang lalai dan lupa mensyukuri nikmat yang telah diberikan Allah SWT. Padahal, seluruh yang berada di dirinya, seperti kesehatan dan limpahan rezeki, merupakan anugerah dari Allah SWT. 

Bagaimana cara bersyukur yang benar, kita ikuti ulasannya bersama Ustadz arfan dalam Tausyiah Ramadhan berikut ini :




Hakikat Wudhu
Tausyiah Ramadhan bersama Ustadz Arfan

Menurut bahasa, Wudhu artinya Bersih dan Indah. Sedangkan menurut istilah, wudhu artinya menggunakan air pada anggota wudhu, dengan cara tertentu yang dimulai dengan niat guna menghilangkan hadast kecil.


Sedangkan wudhu batin menurut Hatim Al Asham adalah membasuh anggota badan dengan tujuh perkara, yaitu dengan tobat, menyesali dosa, membersihkan diri dari cinta dunia, tidak mencari dan mengharapkan pujian dari manusia, meninggalkan sifat bermegah-megahan, menjauhi khianat dan menipu, serta meninggalkan dengki.


Tentang hakikat wudhu, selengkapnya akan dijelaskan oleh Ustadz Arfan dalam program RamadhanMu RamadhanKu berikut ini :

Setan

Tausyiah Ramadhan bersama Ustadz Arfan


Ada satu makhluk yang selalu menyertai manusia. Dia adalah musuh paling berbahaya. Dia menyimpan dendam pada seluruh anak Adam. Dendam yang tak pernah terbalaskan.

Kita semua tau, dia adalah setan. Dia tidak pernah lepas dari manusia tapi kita sering melupakannya. Dia selalu berusaha menjerumuskan anak Adam namun kita kurang mengenalnya. Kita jarang membicarakan musuh yang satu ini padahal dia lah yang paling bersemangat menghancurkan kita.

Siapakah Setan itu ? Setan dalam prespektif Islam selengkapnya akan dibahas oleh ustadz Arfan dalam Tausyiah Ramadhan berikut ini : 



Apa itu Shiratal Mustaqim 
Tausyiah Ramadhan bersama Ustadz Arfan

Shiratal Mustaqim adalah jembatan yang panjang tipis dan tajam saat umat Islam menuju surga setelah selesai melalui proses rangkaian peristiwa akhirat.

Dalam beberapa keterangan hadis, jembatan Shiratal Mustaqim bukanlah jembatan pada umumnya di dunia, bentuk jembatan ini sangat kecil bahkan lebih kecil dari sehelai rambut.

Akan tetapi, memiliki ketajaman melebihi dari pedang. Maka, jika manusia tergelincir, nerakalah di bawahnya.

Ustadz Arfan dalam Tausyiah Ramadhan program RamadhanKu RamadhanMu, akan mengupas selengkapnya tentang apa itu Shiratal Mustaqim. Silahkan klik tanda player dibawah ini untuk mendengar selengkapnya :

Terkini

iklan2

Iklan