Iklan

Tahun 2022, Disparpora Mentawai Revitalisasi Kawasan Wisata Mapaddegat

Sabtu, 09 Juli 2022, Juli 09, 2022 WIB Last Updated 2022-07-09T06:39:24Z

Kawasan wisata Mapadegat Sipora Utara

SASARAINAFM.COM | TUAPEJAT - 
Tahun 2022,  Dinas pariwisata pemuda dan olahraga (Disparpora) Kabupaten Kepulauan Mentawai fokus menuntaskan revitalisasi kawasan pariwisata di Mapaddegat, Kecamatan Sipora Utara.


Kepala Bidang Destinasi Disparpora Mentawai, Ruben menyebutkan sumber anggaran pemeliharaan yang dilaksanakan berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) senilai Rp, 3,8 Miliar dan Bantuan Keuangan Khusus (BKK) dari Provinsi sekira Rp, 2 Miliar.


"Ada 7 paket kegiatan DAK diantaranya, fasilitas umum, lanscape, kios, menara pandang, jalur pejalan kaki, pembangunan toilet, dan fasilitas kebersihan. Sementara pada anggaran BKK kegiatannya melakukan renovasi revitalisasi Uma,"tutur Ruben di ruang kerjanya, Selasa (5/7/2022).


Saat ini, imbuhnya, untuk kegiatan dari DAK sedang dalam proses tender dan sekira 21/7/2022 sudah terkontrak. Sementara kegiatan dari anggaran BKK dalam tahap persiapan.


Sebelumnya, pada awal pandemi covid-19 dan membludaknya pasien, Uma di Mapaddegat dijadikan sebagai tempat karantina pasien, sehingga dikembalikan pada fungsinya dan direnovasi kembali. (KS)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tahun 2022, Disparpora Mentawai Revitalisasi Kawasan Wisata Mapaddegat

Terkini

iklan2

Iklan