Iklan

Satgas Kodim 0319 Mentawai Mulai Distribusikan Material Rehab RTLH

Jumat, 19 Februari 2021, Februari 19, 2021 WIB Last Updated 2021-02-19T06:32:02Z

Masyarakat membantu menurunkan material bangunan 

SASARAINAFM.COM | TUAPEIJAT - Salah satu sasaran kegiatan TMMD ke 110 tahun 2021  adalah melakukan rehab rumah tidak layak huni.


Jelang dimulainya kegiatan tersebut, pada masa pra TMMD Tim Satgas Kodim 0319 Mentawai mulai mendistribusikan material ke lokasi target RTLH ( rumah tidak layak huni) pada Jumat pagi (19/2/2021).


"Pagi ini kita melansir material ke rumah Pidalaman warga Dusun Jati, Desa Tuapejat Kecamatan Sipora Utara bersama Babinsa Desa Tua pejat Sertu Ariffurhman," ujar Babinsa Desa Bukit Pamewa Kopda Johan Munthe.


Adapun Jenis material yang didistribusikan diantaranya, seng 50 lembar, GRC 33 lembar, batako 231 batang, pasir 4 kubik, batu gunung 4 kubik, Kayu 2,6 kubik, paku seng 2 kotak, paku kayu 5 kilogram, cat 2 kaleng (masing-masing kaleng 5 kilogram), kuas 5 buah, dan semen 15 sak.


Kopda Johan Munthe mengatakan tujuan pendistribusian material tersebut untuk efisiensi dan efektivitas waktu pengerjaan renovasi RTLH bersama masyarakat.(KS)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Satgas Kodim 0319 Mentawai Mulai Distribusikan Material Rehab RTLH

Terkini

iklan2

Iklan