Iklan

Sebulan Jelang Masa Jabatan Bupati/Wakil Bupati Berakhir, DPRD Mentawai Gelar Rapat Paripurna

Rabu, 20 April 2022, April 20, 2022 WIB Last Updated 2022-04-20T02:23:34Z

Bupati dan Wakil Bupati berfoto berama ketua dan anggota DPRD Mentawai usai gelar paripurna

SASARAINAFM.COM | TUAPEJAT - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Mentawai menggelar rapat paripurna dalam rangka pengumuman dan penetapan usul pemberhentian Bupati/Wakil Bupati Kepulauan Mentawai periode 2017-2022 di aula kantor DPRD Mentawai, Selasa (19/4/2022).


Pengusulan diberhentikannya Yudas Sabaggalet dan Kortanius Sabeleake dikarenakan berakhirnya masa jabatan pada Minggu (22/5/2022) mendatang dan sesuai pasal 79 ayat 1 Undang-undang (UU) Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintah daerah, pemberhentian Kepala Daerah, dan atau wakil kepala daerah yang diumumkan oleh pimpinan DPRD dalam rapat paripurna dan diusulkan pimpinan DPRD kepada Menteri melalui Gubernur.


Pada rapat paripurna, DPRD menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas kinerja atau kemajuan yang telah diukir pasangan Bupati/Wakil Bupati Yudas Sabaggalet dan Kortanius Sabeleake selama lima tahun terakhir diantaranya, terbukanya akses jalan (infrastruktur), kemajuan dalam dunia pendidikan dengan memberikan beasiswa kepada pelajar mengenyam pendidikan di Sumatera barat dan luar Sumbar, kemajuan di bidang kesehatan, telekomunikasi, pariwisata, dan lain sebagainya. 

 

DPRD Kepulauan Mentawai mengucapkan terimakasih atas jasa dan pengabdian Yudas dan Korta. Meski demikian, masih ada beberapa program strategis yang belum tuntas. Pada sisa jabatan 30 hari ke depan, mereka berharap dapat memaksimalkan pelaksanaan kegiatan dan program untuk mewujudkan visi/misi dalam RPJMD Kabupaten Kepulauan Mentawai tahun 2017-2022 serta penyelesaian kegiatan strategis yang masih tertunda. 


Untuk kesinambungan pembangunan daerah, Bupati/Wakil Bupati diharapkan menyiapkan susunan kinerja pelaksanaan pembangunan selama 5 tahun sebagai pedoman Kepala daerah selanjutnya.


Pada tempat yang sama, Bupati Kepulauan Mentawai, Yudas Sabaggalet menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya kepada seluruh stakeholder dan masyarakat atas segala kekurangan maupun kesalahan selama memimpin. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih atas segala dukungan dari seluruh stakeholder dan masyarakat selama menjabat.


"Kabupaten Kepulauan Mentawai akan terus maju dan berjalan dengan segala dinamika  yang ada dan sebaiknya membuat kita semakin optimis dalam rangka memperkaya/memperkuat barisan pembangunan di Kepulauan Mentawai ke depannya,"ujar Yudas dalam sambutannya.


Lebih lanjut, Yudas menuturkan bahwa Pembangunan akan terus berjalan sepanjang masa dan berharap kepada masyarakat agar membangun optimisme bahwa Mentawai akan maju dan berkembang ke depannya, meskipun tidak dalam waktu relatif singkat dan melalui proses panjang yang akhirnya dapat dinikmati. Begitu juga dengan sikap terbuka pada keberadaan Pemerintah Provinsi dan pusat dalam menjalankan roda pembangunan demi kemajuan bersama. (KS)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sebulan Jelang Masa Jabatan Bupati/Wakil Bupati Berakhir, DPRD Mentawai Gelar Rapat Paripurna

Terkini

iklan2

Iklan